Resuffle Menteri: Jokowi Bakal Melakukannya Lagi Habis Lebaran
Presiden Joko Widodo (Foto: Twitter @jokowi)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Kabinet Indonesia Maju akan kembali di resuffle Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah Lebaran Idulfitri 2021. Sebelumnya, Rabu, 28 April, Jokowi telah melakukan reshuffle kabinet pasca adanya perubahan nomenklatur kementerian. Ada dua menteri dan satu kepala badan yang dilantik Jokowi.

Pertama, Nadiem Makarim dilantik menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud-Ristek). Kemudian, Bahlil Lahadalia sebagai Menteri Investasi, serta Laksana Tri Handoko sebagai Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

BACA JUGA:


Namun, publik menduga akan ada perombakan lagi dalam kabinet pemerintahan Jokowi-Ma'ruf usai pelantikan kemarin. Disinyalir reshuffle akan mengganti menteri-menteri yang kurang perform belakangan ini. 

Sinyal 'reshuffle lagi' ini pun terungkap oleh partai pendukung pemerintah meski tak secara gamblang dijelaskan.

Politikus PDIP Darmadi Durianto menilai, daripada reshuffle dilakukan dua kali lebih baik sekaligus saja agar efektif.

Pernyataan Darmadi tersebut, tentu terselip pertanyaan soal 'dua kali', apakah memang bakal ada perombakan lagi?

"Karena memang kan ini masa puasa sebentar lagi lebaran, persiapan menghadapi lebaran. Ini kan harus efektif supaya barang-barang jangan naik, distribusi lancar. Jadi ada baiknya ditunda, tapi itu tergantung presiden lah bagaimana melihatnya," ungkap Darmadi kepada VOI, Rabu, 28 April.

Resuffle Menteri Jokowi yang ke 3

"Tapi ya artinya dua kali energi rakyat dipusatkan ke situ (reshuffle, red)," katanya menambahkan.

Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi mengaku pihaknya belum pernah mendengar info reshuffle ketiga maupun kocok ulang kabinet di bulan depan.

"Ndak ada tuh (info reshuffle bulan Mei, red)," kata Awiek itu, Kamis, 29 April.

Tapi, kata Sekretaris Fraksi PPP DPR itu, jika tanpa menyebut bulan mungkin saja setelah Idulfitri sebab waktunya masih sangat panjang.

"Kalau habis Lebaran ya bisa saja, kan sehabis Lebaran ada waktu setahun," kata Awiek sambil tertawa.

Sementara, Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah, memprediksi Presiden Joko Widodo bakal kembali menggelar reshuffle kabinet berakhir melantik menteri kemarin. Pelantikan ini, menurutnya, tak memberi pengaruh agenda reshuffle yang telah diwacanakan.

"Hanya belum menemukan momentum politiknya," ujar Dedi, Kamis, 29 April.

Dia menilai, pelantikan menteri kemarin dikarenakan nomenklatur Kementerian Investasi dan Kemendikbud Ristek tidak mengubah personalia yang mengisi lembaga tersebut.

"Dengan kondisi itu, reshuffle berikutnya tetap ada dalam rencana, terlebih beberapa kementerian masih belum bekerja baik, semisal polemik impor pangan," katanya.

Sedangkan, Direktur Kajian Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI), Hendri Satrio, mengatakan, jika benar akan ada reshuffle setelah Lebaran, diharapkan menjadi reshuffle terakhir sebelum Pemilihan Presiden tahun 2024.

"Ya enggak apa-apa kalau Pak Jokowi mau reshuffle lagi. Mudah-mudahan saja nanti yang setelah Lebaran itu reshuffle terakhir sebelum 2024," ungkap Hendri, Kamis, 29 April.

Artinya, kata Hendri, kalau benar reshuffle terjadi, akan menjadi reshuffle pamungkas untuk dapat menyolidkan partai-partai politik. Dengan seperti itu, dapat jadi untuk memusatkan memberikan legacy atau warisan yang bagus dari Kabinet Indonesia Maju.

Barang kali, kata Hendri, akan banyak perubahan di dalam kabinet, termasuk semisal masuknya Partai Amanat Nasional (PAN) ke dalam pemerintahan.

"Mungkin nanti di Mei itu akan banyak perubahan-perubahan, termasuk masuknya PAN, misalnya ke pemerintahan gitu. Atau ada beberapa menteri-menteri strategis yang mungkin diganti," katanya.

"Ya enggak apa-apa juga sih, kalau pengennya Pak Jokowi begitu, ya boleh gitu," tutup Hendri.

Artikel ini telah tayang di VOI dengan Judul: Jokowi Bakal Reshuffle Menterinya Lagi Habis Lebaran?  

Terkait